oleh

RUMAHNYA DIBEDAH, NURJANAH ANGGAP TMMD BAWA BERKAH

Batang – TMMD reguler ke-103 Tahun 2018 di Desa Durenombo, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang juga menyasar warga miskin berupa bedah rumah tidak layak.  Sedikitnya tiga rumah tidak layak huni akan diperbaiki TNI selama berlangsungnya TMMD. 

Salah satu warga penerima manfaat dari bedah rumah, yakni pasangan Gemek (29 th) dan Nurjanah (24 th) mengungkapkan, kondisi rumahnya memang tidak layak namun dirinya tidak menyangka akan dapat kesempatan rumahnya diperbaiki melalui prgram TMMD.  “Saya baru tahu ketika ada petugas datang mengabarkan bahwa keluarganya termasuk salah satu yang mendapatkan bedah rumah,” ungkapnya, Rabu (10/10/18).

Dijelaskan dia, program TMMD yang dilaksanakan di desanya membawa dampak perubahan yang tidak disangka-sangka.  Ia baru tahu program TMMD selama ini tidak hanya menyasar pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan dan fasilitas publik lainya, namun juga memperhatikan kondisi kemiskinan warga yang tergolong miskin seperti dirinya.  “Senang sekali rumah saya bisa diperbaiki, selama ini memang belum bisa merenovasi karena penghasilan habia hanya untuk kebutuhan sehari-hari,” akunya.(kodim batang|red|noven)

Bagikan

Baca Juga