oleh

Anak-Anak Karangjambu Asyik Main Sepeda Menikmati Jalan Makadam Baru

PB|Purbalingga – Dengan semakin baiknya kondisi jalan makadam yang sudah di garap Satgas TMMD Purbalingga sekarang ini,  anak-anak Karangjambu pun tak ketinggalan mendapat berkah karena bertambahnya lokasi mereka untuk bermain sepeda.  Bahkan mereka pun ingin cepat-cepat merasakan nikmatnya bermain di jalanan makadam baru.

Tri Haryanto (16) anak warga Rt. 10 Rw. 04 Desa/Kecamatan Karangjambu, yang menyatakan sangat senang dengan kondisi jalan sekarang yang lebih baik dari dulu. “Saya sama teman-teman senang sekali bisa bermain sepeda di jalan baru ini pak, kalo dulu mau naik sepeda susah sekali karena jalannya terjal dan licin, tapi sekarang lebih asyik karena jalannya sudah halus, nanti kalo pergi sekolah juga bisa lebih cepat lagi”.

Boleh ya pak saya nyoba trek baru disini buat main sepeda, ujar-anak kata ketika bertemu dengan Sertu Yono sang pemburu berita dari Kodim Purbalingga di lokasi, sabtu (14/4/18).

Tri Haryanto dan Adi adalah murid SD N 1 Karangjambu, yang sedang menikmati hari libur mereka dengan asyiknya mencoba trek baru dengan sepeda mereka.  Trek baru dimaksud adalah, Jalan Makadam sepanjang 1.975 meter yang sedang dibangun TNI dan warga dengan lebar 7 meter.  Yang mana kondisi sekarang sudah mudah untuk dilalui sepeda tidak seperti dulu pada saat belum dibangun. Apalagi disaat turun hujan sangat tidak memungkinkan untuk anank-anak menggunakan sepeda.

Gairah baru sudah mulai dirasakan warga sasaran, ternyata anak-anak mereka yang hobi main sepeda sangat terfasilitasi dengan adanya jalan yang sudah bagus. Akses jalan yang selama ini susah dilalui sepeda sudah makin tertata rapi dan diperkeras, sehingga sepedapun nantinya akan menjadi alat transportasi yang diandaalkan oleh anak-anak Karangjambu pada saat pergi sekolah.(Pendim 0702|red)

Bagikan

Baca Juga