oleh

BATI TUUD IKUTI RAPAT KOORDINASI JELANG NATAL DAN TAHUN BARU 2017

PB|Cilacap – Koramil 13/Majenang Pelda Kusna (Bati Tuud) Ikuti rapat kordinasi (Rakoord) jelang Natal tahun 2016 dan tahun baru 2017 di Pendopo Kecamatan Majenang, Kamis, (15/12).

Guna memberikan rasa aman di wilayah kepada umat Kristiani untuk melaksanakan rangkaian kegiatan Perayaan Natal tahun 2016 dan Tahun baru 2017 di wilayah Kecamatan Majenang.
Unsur Forkompimcam Majenang adakan rapat koordinasi yang diikuti oleh, para kepala UPT/Dinas Instansi dan Para kepala Desa membahas tentang rencana pengamanan Natal tahun 2016 dan tahun baru 2017.Dalam sambutan Camat Majenang Drs. Oktriviyanto Subekti, M. Si mengatakan, bahwa dalam rangkan menciptakan kondusifitas wilayah khususnya di Kecamatan Majenang perlu adanya dukungan dan kordinasi dari semua pihak agar kondusifitas wilayah dapat berjalan aman dan lancar.
Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2017 ini, melibatkan personel Koramil 13/Majenang, Polsek dan Satpol PP Majenang serta semua unsur komponen masyarakat,” katanya. [red-sty]

Bagikan

Baca Juga