oleh

Begini Cara Perajurit Lantamal V Sambut HUT RI Ke-75 di Tengah Pandemi Covid-19

Surabaya – Beberapa hari lagi, bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaannya yang ke-75. Hari Ulang Tahun Republik Indonesia tersebut jatuh pada 17 Agustus setiap tahunnya, yang diperingati secara meriah dari ujung Sabang sampai Merauke. Namun, peringatan tersebut nampaknya tidak dapat dilakukan sebagaimana tahun-tahun sebelumnya akibat pandemi COVID-19 yang melanda beberapa bulan terakhir ini.

Demikian juga yang dilakukan Seluruh perajurit dan PNS Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V Surabaya dalam memperingati HUT RI Ke-75 tahun 2020 kali ini, seusai sholat Jumat di masjid AT-Taqwa Mako Lantamal V Surabaya, segenap perajurit dan PNS dengan penuh khusyuk mengikuti doa dan dzikir bersama, dan tentunya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan virus Covid-19. Jumat (14/8).

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an, Tahlil, Tahmid, Shalawat, Istighfar kemudian ditutup dengan pembacaan doa khusus untuk Hari Kemerdekaan Ke-75 Republik Indonesia Tahun 2020 yang dipandu oleh Kapten Laut (P) Baedlowi, S.Pd. yang sehari hari menjabat sebagai Pjs. Perwira Rohani (Paroh) Disminpers Lantamal V.

Dzikir dan doa bersama ini adalah sebagai wujud rasa syukur dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang, dengan rela mengorbankan jiwa dan raga untuk kemerdekaan Bangsa Indonesia. Yang pada intinya adalah mensyukuri pemberian nikmat Allah SWT atas kemerdekaan yang telah dicapai dengan memperbanyak ibadah dan bekerja untuk mengisi kemerdekaan dan mempertahankan Negara kesatuan republik Indonesia. Sehingga kedepan Indonesia akan semakin maju dan dapat lebih menghargai jasa-jasa para Pahlawan.

Tampak hadir dalam acara doa dan dzikir bersama ini, Wakil Komandan Lantamal V Kolonel Marinir Jasiman purba, S.E., Para Asisten Danlantamal V, Kasatker, dan seluruh perajurit serta PNS Mako Lantamal V Surabaya. (Dispen Lantamal V|red)

Bagikan

Baca Juga