oleh

BINTAHWIL KOARMATIM PELAJARI KETRAMPILAN OLAH BUDIDAYA IKAN BANDENG

27-peserta-bintahwil-terima-pembekalan-ketrampilan-pengolahan-hasil-perikanan-dan-peternakan-1 PB | Surabaya – Untuk memantapkan  ketrampilan dibidang pengolahan hasil Perikanan dan Peternakan, peserta Pembinaan Ketahanan Wilayah (Bintahwil) Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) Tahap II tahun 2016 menerima pembekalan teori ketrampilan cara pengolahan hasil budidaya Ikan Bandeng tanpa duri oleh Bapak Djahfar dari Dinas Perikanan Surabaya. Pelatihan tersebut berlangsung di gedung P. Gundul, Kolatarmatim Ujung Surabaya. Kamis, (27/10/2016).27-peserta-bintahwil-terima-pembekalan-ketrampilan-pengolahan-hasil-perikanan-dan-peternakan-2Selain itu, sebanyak 125 peserta Bintahwil Koarmatim yang saat ini sedang dibina di Pangkalan Militer terbesar  TNI AL tersebut, juga menerima pembekalan tentang pengolahan Empal Susur oleh Ibu Enis Susaina dari Dinas Peternakan Surabaya. 27-peserta-bintahwil-terima-pembekalan-ketrampilan-pengolahan-hasil-perikanan-dan-peternakan-3Selama empat jam pemuda-pemuda harapan bangsa ini diajarkan oleh para instruktur cara mengolah ikan bandeng tanpa duri, dan cara membuat empal susur dari daging ayam. Dengan diberikan pengetahuan tentang cara Pengolahan hasil perikanan maupun peternakan, diharapkan para peserta Bintahwil Koarmatim yang berusia muda, dan memiliki potensi dapat mengimplementasikan serta dapat menjadi motivasi untuk menciptakan lapangan kerja sendiri yang berbasis wirausaha.(dispenarmatim/ivan/mark)
Bagikan

Baca Juga