oleh

CEGAH BAHAYA DESTRUKTIF NARKOBA BAGI PEMUDA PEDESAAN

cegah-bahaya-destruktif-narkoba-bagi-pemuda-pedesaanPB | Cilacap – Babinsa Koramil 04/Binangun Serda Masino ikuti pelatihan pencegahan bahaya destruktif narkoba berbasis pemuda pedesaan di Balai Desa Kepudang Kecamatan Binangun, Sabtu (12/11).

Lembaga Swadaya Masyarakat Komunitas Pemberdayaan Masyarakat Indonesia(LSM-KPMI) Kecamatan Binangun bekerjasama dengan BNN Kabupaten Cilacap dan Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Kader Pencegahan Bahaya Destruktif Penyalahgunaan Narkoba berbasis Pemuda Pedesaan. Pelatihan ini diikuti kurang lebih 20 orang perwakilan dari pemuda Desa Kepudang Kecamatan Binangun.
Pelatihan kader pencegahan bahaya narkoba oleh pemuda pedesaan tersebut menghadirkan narasumber dari BNN Cilacap (Gentur Dwi Santoso.SH.MM).
Diharapkan para peserta pelatihan agar mengetahui jenis Narkoba serta penjelasan dampak bagi para penggunanya, selain itu, peserta pelatihan juga disosialisasikan mekanisme rehabilitasi bagi korban kecanduan narkoba.

Lebih lanjut, Babinsa Desa Kepudang Serda Masino memberikan himbauannya, ” Diharapkan para pemuda Desa Kepudang agar selektif dalam bergaul dan menjauhi dampak buruk penggunaan narkoba, karena penggunaan narkoba seluruhnya merugikan, kita akan kehilangan masa depan, cita cita keluarga dan bisa juga akan terjerat hukum,” ujarnya. Pemuda merupakan harapan penerus Bangsa, pembangunan desa, maju tidaknya desa kita tergantung dari pemuda kita semua” jelas Serda Masino.

Hal senada juga disampaikan Babinkamtibmas Kepudang Aiptu Joko Pratikno, ” Saya berharap pemuda Kepudang ini bisa terhindar dari penyalah gunaan narkoba yang keseluruhanya akan berdampak merugikan, syukur lagi jangan ada rasa pingin mencicipi walaupun satu jilat, hisap,
buang jauh keinginan itu,
jadi sedini mungkin melakukan pencegahan dampak destruktif dari penyalahgunaan narkoba” Tegasnya. (sty/red)

Bagikan

Baca Juga