oleh

DANLANTAMAL XII PONTIANAK LAKSANAKAN JAM KOMANDAN KEPADA SELURUH PERSONEL DAN ANGGOTA JALASENASTRI

Pontianak – Komandan Pangkalan Utama TNI AL XII (Danlantamal XII) Pontianak Laksamana Pertama TNI Greg. Agung W.D., M.Tr (Han) didampingi Ketua Korcab XII DJA I Ny. Widya Agung melaksanakan Jam Komandan kepada seluruh personel lantamal XII Pontianak dan anggota Jalasenastri Korcab XII DJA I   bertempat di Gedung Malahayati Mako Lantamal XII Pontianak Jalan Kom. Yos Sudarso No. 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Jumat (6/9/2019).

 Jam Komandan adalah salah satu cara yang dilakukan untuk berkomunikasi secara langsung kepada seluruh anggota guna mengetahui sejauh mana keberhasilan tugas ataupun kendala-kendala yang dihadapai dilapangan yang disampaikan secara langsung oleh personel maupun anggota jalasenastri.

Dalam pengarahannya Danlantamal XII Pontianak menyampaikan agar seluruh prajurit Lantamal XII Pontianak dan anggota Jalasenastri selalu meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan YME, selalu menjaga kekompakan, tumbuhkan rasa jiwa kesetiakawanan sosial, selalu meningkatkan disiplin, jaga hubungan yang baik antar sesama prajurit dan anggota jalasenastri, loyalitas, jujur, tidak konsumtif, dapat mengontrol diri, bijak dalam penggunaan media sosial, jaga keharmonisan keluarga, saling menghargai, hindari perbuatan asusila,  jangan sombong, tidak terlibat kasus narkoba maupun hal-hal negatif yang dapat merusak citra positif TNI Angkatan Laut serta waspadai bahaya kebakaran di lingkungan kerja Lantamal XII Pontianak.

Selain itu Danlantamal XII Pontianak  juga memberikan penekanan kepada seluruh personel dan anggota jalasenastri agar selalu mematuhi segala hukum dan aturan yang berlaku baik sebagai warga negara maupun sebagai prajurit serta bekerja sesuai dengan kewenangan, aturan dan SOP serta patuhi keselamatan material dan personel (zero accident), tingkatkan wawasan ilmu pengetahuan dan keterampilan sesuai bidang tugas secara mandiri (self improvement), jalin sinergitas yang baik antara TNI & Polri untuk mendukung pelaksanaan tugas, perkuat penggalangan dan jalin hubungan yang erat dengan Forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama guna mendukung pencapaian tugas pokok dan jadikanlah keluarga sebagai motivasi kerja agar kinerja optimal.

Turut hadir dalam acara tersebut Wadan, Para Asisten, Dansatrol, Danyonmarhanlan, Para Kadis, Para Komandan Posal dan Posmat, Bintara, Tamtama dan PNS Lantamal XII Pontianak serta seluruh anggota Jalasenastri Korcab XII DJA I (dispen Lantamal XII|red|noven)

Bagikan

Baca Juga