oleh

Danyonif PR 330 Kostrad Resmi Membuka Tournamen Kujang I Cup Ke 23

PB|Bandung – Dalam rangka menyambut HUT ke-66 Yonif Para Raider 330/Tri Dharma Kostrad, kembali menggelar Football Open Turnament Kujang 1 Cup ke 23 yang dibuka langsung Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 330/TD Mayor Inf Irdhan.S.E, M.M. dilapangan sepak bola  Yonif Para Raider 330/TD Kostrad, Desa Mandalawangi, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat,Selasa (16/1/18).

Menurut Danyonif Para Raider 330/ TD Kostrad tujuan digelarnya Football Open Turnament Kujang 1 Cup ke 23 selain menyambut HUT ke-66 Yonif Para Raider 330/Tri Dharma Kostrad juga untuk mencari bibit unggul atlet sepakbola di Indonesia, terutama di wilayah Bandung Raya dan sekitarnya. Hal ini dilakukan bersamaan dengan melakukan pembinaan terhadap atlet sepak bola, sehingga dapat berprestasi di tingkat nasional.

“Kami berharap kegiatan ini tetap bersama-sama menjaga sinergitas antara TNI dengan rakyat, sehingga kami dapat menjalankan tugas pokok dengan profesional dan berhasil. Karena TNI berasal dari rakyat dan untuk rakyat,”kata Danyonif PR 330/TD Kostrad.

Ia mengatakan, Tahun ini, peserta turnament berjumlah 140 tim dari tiga Kabupaten diantaranya Bandung ,Garut dan Sumedang yang berlaga di Football Open Tournament Kujang Cup 2018 ke-23, sedangkan Tournament ini telah dilaksanakan sejak tahun 1990.

“Kami mengajak seluruh pihak untuk menonton bersama pertandingan ini, sehingga spirit sportivitas dan kompetisi fair play bisa menyemangati masyarakat terutama di kawasan Bandung Raya ini,” pungkasnya.(Penkorad|red)

Bagikan

Baca Juga