oleh

DEMI KELANCARAN LATIHAN PUNCAK AJ XXXVII/2019 PANGKOARMADA II ON BOARD DI KRI NALA SAKSIKAN UJI COBA MERIAM

Madura – Sebagai upaya persiapan matang jelang  Latihan Armada Jaya XXXVII tahun 2019, dan sebagai salah satu unsur yang terlibat dalam latihan tersebut KRI Nala- 363 dari jajaran Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II melaksanakan uji coba penembakan meriam 120 mm, di Laut Jawa. Selasa (02/07/2019).
Demi kelancaran dan keberhasilan jalannya latihan puncak Armada Jaya XXXVII tahun 2019,  untuk itu Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II, Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si. yang di dampingi Asisten Logistik (Aslog) Koarmada II Kolonel Laut (T) I Wayan Maradana, S.T., on board di KRI Nala-363 yang dikomandani Letkol Laut (P) I Gede Dharma Yoga untuk menyaksikan secara langsung penembakan Meriam 120 mm.
 “ Dengan metode terjun langsung meninjau kesiapan unsur KRI seperti ini bertujuan agar saya sebagai pimpinan lebih jelas mendapat gambaran tentang kondisi sebenarnya di lapangan. Hal-hal yang menjadi kendala  dan  memerlukan perhatian atau aksi selanjutnya dapat segera diketahui sehingga  kesiapan unsur-unsur dapat terjaga demi tercapainya keberhasilan tugas pokok Koarmada II jelang pelaksanaan Latihan Armada Jaya nanti “, terang orang nomor satu di jajaran Koarmada II ini.
Bertempat di Dermaga Madura Timur Markas Komando Armada II Kaskoarmada II, Danguspurlakoarmada II, Asisten Pangkoarmada II, Kasatkerkoarmada II, serta Komandan unsur Satkor Koarmada II turut melepas keberangkatan Pangkoarmada II. (dispen koarmada II|red|noven)
Bagikan

Baca Juga