oleh

GUBERNUR KALTARA SAMBUT PASIS SESKOAL DALAM RANGKA KKDN DI PROVINSI KALTARA

TARAKAN – Selasa (23/04/19) Setelah menerima sambutan dari Wadan Lantamal XIII Kolonel Marinir Ali Bahar Saragih, S.E., Wakabinda Kaltara dan KBNNK Tarakan di Mako Lantamal XIII Jl. Yos Sudarso No.10 Kel. Selumit Pantai Kec. Tarakan Timur Kota Tarakan Provinsi Kalimantan Utara pada pukul 11.10 Wita Rombongan Perwira Mahasiswa (Pasis) Dikreg Seskoal yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) di Provinsi Kalimantan Utara berangkat ke Tanjung Selor untuk melaksanakan kunjungan ke Gubernur Kalimantan Utara dan Kapolda Kaltara, kemaren (22/04/19).

Pukul 13.50 Wita, bertempat di ruang Rapat Gubernur Provinsi Kaltara Jl. Kol. Soetadji No.1 Tanjung Selor Hilir, Tj. Selor Kabupaten Bulungan, Gubernur Kaltara Dr. Ir. H. Irianto Lambrie M.M. menyambut langsung kedatangan Rombongan KKDN Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 didampingi oleh Staf Provinsi Kaltara, Wakil Walikota Tarakan, Ka Kesbangpol Kaltara.

Dalam Sambutannya Gubernur Kaltara mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada para Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 dimana Provinsi Kaltara telah dijadikan obyek tugas lapangan sebagai daerah di perbatasan. Kami Provinsi Kaltara siap membantu apa saja yang dibutuhkan atau diperlukan kepada Pasis Dikreg Seskoal. Provinsi Kaltara merupakan daerah perbatasan langsung dengan negara Malaysia, dimana pada hari ini tanggal 22 April 2019 sudah berusia 6 Tahun. Provinsi Kaltara merupakan Provinsi termuda di Indonesia akan tetapi kami sudah meperoleh predikat WTP 5 kali berturut-turut, mungkin saat ini kami di belakang akan tetapi kami akan menjadi yang terdepan, ucap beliau.

Pada pukul 14.40 Wita Rombongan KKDN Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 melanjutkan kunjungannya ke Kalpolda Kalimantan Utara. Pukul 15.10 wita, bertempat di ruang Rapat Polda Katara, Bumi Rahayu KM 9 Tg. Selor Provinsi Kaltara, rombongan beserta pendamping Pasis Dikreg Seskoal-57 disambut oleh Wakapolda Kaltara beserta Staf.

Dalam sambutan Kapolda Kaltara yang dibacakan oleh Wakapolda, beliau mengucapkan terimakasih dan selamat datang kepada Perwira penuntun, Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 di Polda Kaltara. Semoga para Pasis setelah dari Polda Kaltara ini mendapatkan materi yang diperlukan. Kami Polda Kaltara selalu menjaga sinergitas TNI-Polri dan aparat terkait di Provinsi Kaltara yang selama ini sudah berjalan dengan baik, kami selalu berkoordinasi dalam pelaksanaan tugas dilapangan.

Pukul 16.30 Wita Rombongan KKDN Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 tolak kembali Ke Tarakan.(Dispen Lantamal XIII|red)

Bagikan

Baca Juga