oleh

KETUA RANTING D DAERAH JALASENASTRI ARMATIM DISERAH TERIMAKAN

21-ketua-ranting-d-jalasenastri-armatim-diserah-terimakan-3  PB | Surabaya – Ketua Cabang 1 Daerah Jalasenastri Armatim Ny. Eko Gudhi Wahyono memimpin jalannya serah terima jabatan Ketua Ranting D dari Ny. Syamsul Rizal kepada Ny. F.y. Nevy Dwi Soesanto dan pengangkatan dalam jabatan  diantaranya Ketua Ranting C Ny. Rachmad Jayadi, Ketua Ranting W. Ny. Yulianus Arinando dan Sertijab Pengurus Cabang 1 Daerah Jalasenastri Armatim, berlangsung di Gedung Serbaguna Den Intel Koarmatim, Ujung Surabaya. Senin (21/11/2016).21-ketua-ranting-d-jalasenastri-armatim-diserah-terimakan-9
Dalam sambutannya, Ketua Cabang 1 beserta pengurus Cabang 1 Daerah Jalasenastri Armatim menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Ny. Syamsul Rizal, Ny. Endra Hartono dan Ny. Awan Sudiro atas dharma bakti dan pengabdiannya yang tulus dalam memimpin dan memajukan jalasenastri di lingkungan Cabang 1 Daerah Jalasenastri Armatim selama ini.21-ketua-ranting-d-jalasenastri-armatim-diserah-terimakan-4
“Keberhasilan ini tidak terlepas dari upaya ibu dalam menciptakan suasana kerja yang konduktif, sehingga pelaksanaan tugas yang diemban dapat berjalan dengan baik dan memberikan kontribusi yang sangat positif bagi kemajuan Jalasenastri. Jadikanlah pengalaman yang didapat selama ini sebagai bekal yang sangat berharga dalam mengemban tugas-tugas dimasa mendatang”, ucapnya.
Selain itu, kepada Ny. Rachmad Jayadi, Ny. F.Y. Nevy Dwi Soesanto dan Ny.Yulianus Arinando selaku Ketua Ranting yang baru, saya ucapkan selamat datang di lingkungan Cabang 1 Daerah Jalasenastri Armatim, dan selamat melaksanakan tugas serta jabatan baru sebagai Ketua Ranting.
Diharapkan para Ketua Ranting yang baru dapat segera menyatu dan bekerja sama dengan seluruh pengurus dengan suasana kerja yang penuh keharmonisan, sehingga tujuan organisasi  akan lebih mudah dicapai dengan hasil yang optimal.(dispenarmatim|mansul|ivan)
Bagikan

Baca Juga