oleh

KODIM CILACAP GELAR PERINGATAN HARI IBU KE 88

PB|Cilacap – Kodim 0703/Cilacap gelar upacara hari ibu ke 88 yang diikuti kurang lebih 115 personil Prajurit dan PNS jajarannya di halaman Makodim 0703/Cilacap jalan Jenderal Soedirman Cilacap, Kamis (22/12).

Komandan Kodim 0703/Cilacap Letkol Inf. Ferdial Lubis, MPICT bertindak sebagai Inspektur Upacara mengatakan, hari Ibu merupakan saat dimana mengenang semangat dan perjuangan para perempuan dalam upaya perbaikan kualitas bangsa peringatan yang diilhami oleh perjuangan para pahlawan wanita di masa seperti Pahlawan Cut Nya Dien, Cut Mutiah, R.A. Kartini, Walanda Maramis, Dewi Sartika, Nyai Achmad Dahlan dan lain-lain.

Oleh karena itu, tanggal 22 Desember ini merupakan hari peringatan untuk seorang ibu di Indonesia diperingati untuk mengungkapkan rasa sayang dan terima kasih kepada para ibu. hadiah diberikan untuk para perempuan atau para ibu, seperti memberikan kado istimewa, bunga, dan lain sebagainya.
“Selamat hari ibu, jasamu tidak bisa dibayar dengan apapun,” ungkap Dandim. [ red-sty ]

Bagikan

Baca Juga