oleh

LOMBOK BANTUAN KORAMIL RUNGKUT MULAI PANEN

  PB|Surabaya – Warga RW VII kelurahan Gununganyar Tambak mulai menuai hasil dari lombok bantuan Koramil Rungkut 2 (dua) bulan yang lalu. Danramil Rungkut Mayor Inf Supriyo Triwahono pada awal Januari 2016 membagikan 1000 polyback secara serentak di dua Kecamatan wilayah teritorialnya secara simbolis diserahkan kepada camat Rungkut dan para lurah pada saat acara pisah kenal camat di kantor Kecamatan Rungkut. Kecamatan Rungkut meliputi 6 (enam) kelurahan dan Kecamatan Gununganyar terdiri atas 4 (empat) Kelurahan semuanya dapat bantuan polyback lombok yang sudah dikemas dalam bentuk polyback sudah ada bibit lombok.

Bukan Kelurahan saja yang dapat bantuan, RT,RW dan warga pun dapat bantuan cuma-cuma sehingga masyarakat merasa senang dengan kegiatan yang dilakukan oleh Koramil Rungkut. Ketua RW VII Kelurahan Gununganyar Tambak Kecamatan Gununganyar Solikhin merasakan betapa indahnya disetiap RT nya tampak dengan tanaman lombok yang sedang berbuah dan sebagian sudah bisa merasakan hasilnya.

Menurut Solikhin selaku ketua RW VII kelurahan Gununganyar Tambak semoga bantuan dari Koramil tidak sampai disini kedepan bisa terwujud jalinan yang lebih akrab dan erat dengan warga. Sementara itu Supriyo dengan senyum khasnya mengucapkan banyak terimakasih kepada warga RW VII Kelurahan Gununganyar Tambak yang telah merawat lombok dengan baik, mudah-mudahan bisa menjadi patani Maskot (Masyarakat Kota) Surabaya.(dan-05|red)

Bagikan

Baca Juga