oleh

Menunggu Buka Puasa, Satgas Yonif Raider 323 Kostrad Gelar Musik Religi

PB|Boven Digoel – Di tengah bulan suci Ramadhan Pos Kotis Satgas Pamtas RI – PNG Yonif Raider 323/BP Kostrad kembali melaksanakan kegiatan komunikasi sosial, kali ini Satgas 323 Kostrad menggelar acara konser bertajuk musik religi serta pemberian takjil gratis bagi masyrakat perbatasan diwilyah Asiki, Distrik Jair, Kabupaten Boven Digoel. Kamis, (31/05/2018). Pabintal satgas Lettu Inf Johan Bormasa bersama 11 orang personel menjadi inisiator acara konser musik religi tersebut mengatakan acara ini sejalan dengan semangat para anggota Satgas 323 Kostrad untuk ambil bagian dalam membangun peradaban dan kemanusiaan.

Sebagai pasukan pengamanan perbatasan antara negara Indonesia dan PNG telah terjadi menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat yang ada di daerah perbatasan. Meskipun bisa jadi setiap hari sudah bertatap muka akan tetapi momen konser musik ini merupakan momen yang sangat emosional  dimana masyarakat bisa menikmati musik religi sambil menunggu waktu buka puasa tiba.

Nursolihin, salah satu masyarakat mengatakan, “Kehadiran konser musik religi ini baru pertama kali di perbatasan khususnya di kampung Asiki yang diadakan Kostrad kali ini, selain menghibur kami sekaligus bisa menikmati alunan musik religi sambil menunggu waktu buka puasa tiba “.

Dalam kegiatan ini, anggota Satgas memberikan takjil gratis untuk dibagikan kepada para penonton, serta masyarakat yang dalam perjalanan jauh.(Penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga