oleh

Monitoring Material TMMD, Sejumlah Perangkat Karangjambu Terlibat

PB|PURBALINGGA – Tak ingin kecolongan karya TNI yang sedang membangun desanya, Kadus 2 Karangjambu kecamatan Karangjambu Kabupaten Purbalingga, Casimin, secara rutin cek material yang datang ke lokasi TMMD dan akan digunakan untuk membangun sejumlah sasaran fisik TMMD Reguler ke-101 Kodim Purbalingga.

Bahkan dirinya juga terlibat langsung dalam pekerjaan, semisal membantu pekerjaan menebang dan mencincang pokok kelapa yang akan digunakan sebagai rangka atap rumah Zaenal (44), salah satu warganya yang rumahnya sedang direhab Satgas TMMD dan warga lainnya. Sabtu (21/4/18).

Kadus 2 tersebut juga terlihat sedang memantau dan membantu Satgas TMMD dari Lanal Cilacap, Kopka Slamet dan salah satu warga, Dislam (42), yang sedang memotong dan mencincang pokok kelapa, material improvisasi TMMD.

Dikemukakannya, bahwa secara bergilir dengan Kadus lainnya atas instruksi dari Camat Karangjambu, Bangun Irianto, yang telah dijadwal untuk mengawasi semua material yang datang maupun material improvisasi di lokasi TMMD yang akan digunakan untuk membangun sejumlah sasaran fisik. ”Ini sangat penting, karena kualitas hasil yang akan dipakai dan diberikan ke warga kami, tergantung dengan material yang digunakan” tandas Casimin.

Sementara itu terpisah, Kades Karangjambu, Warsito, S.Ag menambahkan, bahwa untuk imbangan, pihaknya juga secara khusus telah menugaskan beberapa perangkat desa untuk membantu mengawasi material yang digunakan untuk membangun sejumlah karya TNI melalui TMMD di desanya. ”Kami juga punya kepentingan, karena nantinya hasil pembangunan yang dilakukan oleh bapak-bapak TNI bisa berkualitas, sehingga daya pakainya tahan dalam jangka waktu yang lama. Untuk itu secara khusus kami juga melakukan monitoring” ungkapnya kepada Peltu Ragil Katim Peneragan Kodim 0702 Purbalingga, yang juga salah satu Satgas TMMD Reguler 101 Kodim Purbalingga.(Pendim 0702|red)

Bagikan

Baca Juga