oleh

Palaksa Wakili Danlanal Denpasar Bali Hadiri Pembukaan TMMD Ke-105 Di Kec.Banjarangkan, Kab. Klungkung Provinsi Bali

Bali – Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Denpasar Bali , Lantamal V, Koarmada II, Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko yang diwakili oleh Palaksa Lanal Denpasar Letkol Laut (P) Bambang Abdullah Basuki Rahmad  menghadiri Upacara Pembukaan TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa) Ke-105 Wilayah Kodim 1610/Klungkung bertempat dilapangan Pau Desa Thingan, Kec. Banjarangkan, Kab. Klungkung Provinsi Bali. Kemarin.

Dalam Pembukaan TMMD tersebut selaku Inpektur Upacara Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati dan sebagai Komandan Upacara Pasiter Korem 163/WSA Mayor Arh. Pande Made Sudarta serta diikuti peserta upacara dari 3 Pleton Pasukan TNI, 1 Pleton Polres Klungkung, 1 Pleton Satpol PP Kab. Klungkung, 1 Pleton Dishub Kab. Klungkung, 1 Pleton BPBD Kab. Klungkung, 2 Pleton ASN Kab. Klungkung, 1 Pleton Organisasi Pemuda, 1 Pleton Pecalang, 1 Pleton Pelajar SMA Kab. Klungkung, 1 Pleton Pelajar SMPN Klungkung, dan 1 Pleton Barisan Masyarkat.

Turut Hadir dalam acara tersebut : Kasrem 163/WSA, Aster Kasdam IX/Udayana, Para Staf Ahli Pangdam IX/Udayana, Danlanud Ngurah Rai diwakili oleh Kadisops Lanud Ngurah Rai, Danlanal Denpasar diwakili oleh Palaksa Lanal Denpasar, Para Dan/Ka Sat Jajaran Kodam IX/Udayana, Para Dandim Jajaran Korem163/Wsa, Ketua DPRD Kab. Klungkung, Kejati Prov. Bali, Ketua Pengadilan Tinggi Prov. Bali, Rektor Universitas Udayana, Rektor UNHI Denpasar, Rektor Universitas Warmadewa, Ka Bappeda Litbang Prov. Bali, Kadis Pemerdayaan Manusia dan Desa Prov. Bali, Kadis Sosial Prov. Bali, Ka Badan Kesbangpol Prov Bali, Ka Dolog Prov Bali, Kadis PU Prov Bali, Kadis Pertanian dan Taman Pagar Prov Bali, Ka BKKBN Prov Bali, Kadis Perindag Prov Bali, Bupati Klungkung, Camat Klungkung, Tokoh Adat, Tokoh Agama serta para tamu undangan lainnya.

Dalam amanatnya Gubernur Bali yang bacakan oleh  Wakil Gubernur Bali Tjokorde Oka Artha Ardana Sukawati, menyampaikan TNI manunggal membangun Desa (TMMD) dilaksanakan dalam upaya pemerdayaan masyarakat, sekaligus membangun keswadayaan masyarakat dalam pembangunan. Keterlibatan TNI dalam pembangunan Desa pada hakikatnya merupakan bentuk nyata bahwa kemanunggalan TNI dengan Masyarakat akan mempercepat pembangunan di Desa.

Melalui kegiatan TMMD Ke 105 ini, saya menaruh harapan besar agar kegiatan ini sebagai titik bangkit dalam memicu dan memotivasi usaha kita memberdayakan masyarakat sebagai subyek pembangunan dengan semangat dan jiwa baru yang berintegritas, beretos kerja dan gotong royong. Bersama komponen TNI untuk bersinergi mensukseskan pembangunan daerah dengan mewujudkan Visi  “Nangun Sat Kerthi Loka Bali” yang bermakna  menjaga kesucian dan keharmonisan alam  Bali beserta isinya.

Diakhir amanatnya Gubernur Bali menyampaikan selamat melaksanakan TMMD Ke-105  Ta. 2019 semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan tuntunan kepada kita sekalian sehingga pikiran yang jernih dan suci datang dari segala penjuru. (dispen lantamal V|red|noven)

Bagikan

Baca Juga