oleh

Pemantapan Pelaksanaan TMMD 97 di Kediri

9-september-rakor-renc-fisik-dan-non-fisik-tmmd-kodim-kediri-1 PB | Kediri – TMMD 97 menjadi momentum penting dalam perjalanan kegiatan yang berlatarbelakang kemanunggalan TNI dengan Rakyat, dan tentu saja perlu prioritas dan alokasi yang tepat, guna mampu menarik simpati masyarakat Kota Kediri pada khususnya. Rapat koordinasi yang berlangsung di Makodim 0809/Kediri, dilakukan hari ini untuk memperjelas alur segala kegiatan yang berkaitan dengan TMMD 97 tersebut, jumat (09/09/2016). 9-september-rakor-renc-fisik-dan-non-fisik-tmmd-kodim-kediri-6“Semua sektor yang sudah menjadi prioritas utama harus diperhitungkan secara matang, agar pada pelaksanaannya nanti tidak meleset dari perencanaan, baik kegiatan fisik maupun non fisik. Setiap rencana harus dikomunikasikan dengan instansi yang terkait, khususnya kegiatan non fisik, jangan sampai terjadi miss komunikasi dan miss understanding,” kata Dandim Kediri, Letkol Inf Purnomosidi. 9-september-rakor-renc-fisik-dan-non-fisik-tmmd-kodim-kediri-4TMMD 97 yang berlangsung di Kodim Kediri terbagi dalam dua prioritas, kegiatan berbasis fisik dan non fisik, untuk kegiatan fisik, sudah dipastikan adalah pembangunan jalan penghubung, sedangkan kegiatan non fisik yang berkaitan dengan TMMD 97 yang berlangsung di Kodim Kediri, antara lain, wawasan kebangsaan bertemakan kemanunggalan TNI dengan Rakyat, sosialisasi tertib lalu lintas dari Polresta Kediri, sosialisasi kewaspadaan dan ancaman bahaya narkoba dari BNNK Kota Kediri, sosialisasi keluarga berencana dari BPPKB Kota Kediri, sosialisasi keluarga sehat dari Dinas Kesehatan Kota Kediri,  sosialisasi EKTP dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Kediri ,serta sosialisasi bidang pertanahan dari BPN Kota Kediri. 9-september-rakor-renc-fisik-dan-non-fisik-tmmd-kodim-kediri-2“Setiap kegiatan non fisik harus melibatkan sebanyak-banyak mungkin masyarakat yang hadir, agar kegiatan tersebut menjadi berarti, selain itu semua Danramil harus satu arah, sesuai dengan tugasnya masing-masing dalam membantu para perwira staf Kodim. Demikian juga para perwira staf harus bekerjasama dengan stafnya masing-masing, baik secara teori maupun praktek dilapangan,” pungkas Letkol Inf Purnomosidi.

Sampai detik ini, pra TMMD 97 yang difokuskan pada pembangunan jalan penghubung yang berlokasi di Kelurahan Gayam kecamatan Mojoroto masih berlangsung, dan jalan inilah yang nantinya akan menjadi akses utama bagi warga sekitar.(dodik s/red)

Bagikan

Baca Juga