oleh

PMII (Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia) Kabupaten Trenggalek Lakukan Aksi Damai Di Hari Pahlawan

pmii-persatuan-mahasiswa-islam-indonesia-kabupaten-trenggalek-lakukan-aksi-damai-di-hari-pahlawan-1 PB | Trenggalek – 35 orang Mahasiswa yang tergabung dalam PMII (Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia) yang dipimpin oleh Sdr. Tangip anggota PMII Cabang Trenggalek melaksanakan aksi damai bertempat Alun-Alun Kota Trenggalek pada pukul 09.15 hingga 10.20 Wib. Kegiatan tersebut  mengambil  tema “Mengedukasi masyarakat untuk merefleksikan hari Pahlawan yang merupakan hari sakral dalam menghormati jasa para Pahlawan yang memperjuangkan Kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Kamis(10/11/16).pmii-persatuan-mahasiswa-islam-indonesia-kabupaten-trenggalek-lakukan-aksi-damai-di-hari-pahlawan-3
Pada pukul 09.15 Wib massa dari anggota PMII Cabang Trenggalek berkumpul di depan Pendopo Trenggalek kemudian massa melaksanakan orasi dan membentangkan spanduk “Darahmu Tumpah di Tanah Pusaka, Jiwamu mengawal Tegaknya Kehormatan Bangsa, Engkau Pahlawanku Engkau Kusuma Negeriku”. Orasi yang disampaikan  intinya yaitu Peringatan Hari Pahlawan adalah Hari yang Sakral dan meminta semua kegiatan yang ada kaitannya dengan Hari Pahlawan tidak hanya seremonial saja karena para Pahlawan telah mengorbankan jiwa raganya untuk Kemerdekaan Bangsa Indonesia.pmii-persatuan-mahasiswa-islam-indonesia-kabupaten-trenggalek-lakukan-aksi-damai-di-hari-pahlawan-2
Pukul 09.25 Wib 6 orang perwakilan massa di terima Kakesbangpol Trenggalek Widarsono di ruang tamu pendopo Trenggalek. Tuntutan yang disampaikan Sdr. Tangib intinya  adalahTujuan dilaksanakan aksi damai adalah untuk mengedukasi masyarakat agar merefleksikan hari Pahlawan sebagai  hari Sakral dalam menghormati jasa Pahlawan yang memperjuangkan Kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Meminta agar Peringatan Hari Pahlawan tidak sekedar ceremonial dan Meminta Pemkab Trenggalek agar ada perhatian terhadap para Veteran karena masih banyak Veteran yang belum terpikirkan dan tersentuh kesejahteraannya. Meminta Pemkab Trenggalek untuk ikut memperjuangkan Gus Dur sebagai Pahlawan Bangsa.  Pemerintah agar  membuat dan menjadwalkan forum bagi pemuda. Sedangkan Kakesbangpol Trenggalek Widarsono intinya menyampaikan bahwa  semua aspirasi dari teman-teman PMII akan dismpaikan kepada Pimpinan. Pada kesempatan tersebut dilakukan penyerahan karangan bunga sebagai simbol aksi damai. Aksi damai berakhir pukul 10.20 Wib.(Tim/Penrem081|rick)
Bagikan

Baca Juga