oleh

Prajurit Makorem 082 bersama Bapras Wilayah Mojokerto, Latihan Menembak di Mantup

dsc_6088 PB | Mojokerto – Latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) Triwulan III tahun 2016 digelar oleh Makorem 082/CPYJ guna meningkatkan kemampuan profesionalisme menembak prajuritnya, di lapangan tembak Kecamatan  Mantup Kabupaten Lamongan, yang diikuti oleh seluruh organik militer Makorem bersama prajurit Badan Prasarana ( Bapras ) wilayah Mojokerto, selama dua hari  Rabu dan Kamis 7 s/d 8 September 2016, menggunakan senjata laras panjang SS-1 untuk tembak tepat jarak 100 meter dan Pistol untuk tembak tepat jarak 25 meter ( 08/09 ).dsc_5831
Menurut Mayor Inf Nuryakin selaku Koordinator latihan, Latbakjatri ini merupakan salah satu bentuk pembinaan satuan khususnya bidang latihan, dengan latihan yang terprogram dan terencana setiap triwulannya diharapkan dapat meningkatkan dan memantapkan  kemampuan atau profesionalisme prajurit, meski akhir – akhir ini kita disibukkan dengan kegiatan program yaitu pendampingan Swa Sembada Pangan Nasional di wilayah.dsc_6219
Sementara itu Kasrem 082/CPYJ Letkol Arh. Supyan dalam latihan tersebut  mengatakan, Latihan menembak senjata ringan rutin kita laksanakan setiap tiga bulan sekali dengan tujuan untuk memelihara dan memantapkan kemampuan prajurit dalam bidang menembak, diharapkan hasil nilainya dapat maksimal, namun apabila ada prajurit yang nilainya tidak memenuhi standar nilai lulus yang ditentukan, maka akan diulang menembak sampai prajurit tersebut mencapai standar nilai lulus yang ditentukan.( Penrem 082/CPYJ/red)
Bagikan

Baca Juga