oleh

Santa Klaus Dirgahayu Satgas Yonif PR 328 Kostrad Bagi-Bagi Hadiah Natal di Kampung Yetti

Papua – Pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2019, Satgas Pamtas Yonif PR 328 Kostrad Pos Yetti dipimpin oleh Lettu Inf Habdi melaksanakan ibadah Natal dan pengamanan di Gereja Mahanaim serta memberikan Edukasi Nasionalisme kepada warga Kampung Yetti, Selasa (25/12).

Selesai ibadah Natal, Pos Yetti memberikan kejutan kepada warga dan anak-anak Kampung Yetti dengan menghadirkan Santa Klaus Dirgahayu yang membawa hadiah berupa mainan dan buku alkitab untuk dibagikan kepada anak-anak.

Dalam memberikan hadiah kepada anak-anak Santa Klaus Dirgahayu diselingi dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan kepada anak-anak seperti menyebutkan Pancasila, menyanyikan lagu wajib, serta permainan-permainan lainnya yang bersifat edukatif.

Kegiatan ini mendapat respon dan antusias yang baik dari masyarakat Kampung Yetti, terutama anak-anak yang senang dengan kehadiran Santa Klaus. Hal ini ditujukan untuk memberikan pendidikan nasionalisme serta rasa cinta tanah air Indonesia.

Bapak Mikel Kera selaku Kepala Kampung Yetti mengucapkan terima kasih kepada personel Satgas Yonif PR 328 Kostrad, menurutnya kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan di Kampung Yetti. ”Kami sangat senang, kegiatan ini sangat meriah sekali dalam menyambut Natal.

“Anak-anak pun sangat gembira dengan kehadiran Santa Klaus. Kami ucapkan terima kasih kepada Personel Satgas, baru kali ini ada acara yang meriah di Kampung kami,” ujar Bapak Mikel Kera. (Penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga