oleh

TASYAKURAN WARGA DUSUN PITULASI TERKAIT TMMD REGULER KE 97 KODIM 0703/CILACAP

asyakuran-warga-dusun-pitulasi-terkait-tmmd-reguler-ke-97-kodim-0703-cilacap-1 PB | Cilacap – Terkait Pembangunan yang telah dikerjakan oleh TMMD Reguler Kodim 0703 di Desa Mekarsari khususnya Dusun Pitulasi, Kepala Dusun Pitulasi Turmono bersama warga dusun ini, mengadakan acara Tasyakuran karena pembangunan di desanya telah selesai. Acara ini bertempat di Poskotis TMMD Reguler ke-97 Kodim 0703/Cilacap di Dusun Pitulasi. Minggu (16/10).

Kepala Dusun Pitulasi Turmono, dalam hal ini sebagai ketua panitia acara tasyakuran ini, mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota TNI yang tergabung sebagai Satgas TMMD serta seluruh warga khususnya Dusun Pitulasi yang selama ini bersama-sama dengan TNI menyengkuyung menyumbangkan baik tenaga dan waktu nya untuk memajukan pembangunan di desanya. asyakuran-warga-dusun-pitulasi-terkait-tmmd-reguler-ke-97-kodim-0703-cilacap-2
Menurutnya, acara ini tidak berlebihan, ini dilakukan sebagai wujud syukur warga Dusun Pitulasi atas apa yang telah TNI berikan.” ucapnya

Pada kesempatan tersebut, atas nama warga Dusun Pitulasi, Turmono juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Mekarsari Wantinah karena telah berjuang, mengusahakan agar Desa Mekarsari ini menjadi sasaran program TMMD Reguler ke’97 ini.” ungkapnya
Namun ada satu permintaan dari warganya terkait pembangunan Pos Ronda karena menurut warga, masih kurang satu yakni di RT 03/05.” imbuhnya (Pendim0703/red)

Bagikan

Baca Juga