oleh

TMMD REG 97 ; PELATIHAN ALAT LISTRIK DAN ALAT RUMAH TANGGA

tmmd-reg-97-pelatihan-alat-listrik-dan-alat-rumah-tangga-3PB | Cilacap – Walaupun penutupan TMMD tinggal beberapa hari lagi, namun Sasaran Non Fisik terus dilakukan pada kegiatan TMMD Reguler ke-97 ini. Pelatihan Alat Listrik serta Alat Rumah Tangga yang disampaikan oleh BLKI Kabupaten Cilacap kepada warga Desa Mekarsari bertempat di Balai Desa Mekarsari. Hal ini di katakan Danramil 11/Sidareja Kapten Inf. Tasino tadi siang. Senin (17/10).

Menurut Danramil, kegiatan ini penting dilakukan agar warga Desa Mekarsari bisa memperbaiki sendiri apabila terdapat sedikit gangguan listrik pada alat rumah tangga.”ujarnya
Selain mendapatkan ilmu, dapat pula meningkatkan ekonomi warga karena kalau mereka bisa, maka kita tidak perlu mengeluarkan uang tambahan untuk membelinya, cukup memperbaikinya.” ucannya.tmmd-reg-97-pelatihan-alat-listrik-dan-alat-rumah-tangga-1Peluang kerja pun bisa kita dapatkan dari hasil pelatihan ini sehingga diharapkan mengurangi urbanisasi keluar daerah.” jelasnya

Dikesempatan yang sama, Tim pelatihan dari BLKI Kabupaten Cilacap yang terdiri Puji Hartono, Sutarjo, dan Darmono juga menyampaikan hal yang sama. Menurut Puji Hartono, pelatihan ini ada 4 bidang yang dibahas yakni tentang teknik listrik, teknik mesin, teknik mebeler serta teknik jahit menjahit. ” Kedepan akan ditindak lanjuti untuk program ini selama 30 hari agar tenaga-tenaga tersebut, siap pakai untuk mengatasi disguisimploimen ( pengangguran yang tidak ketara ).” pungkas Puji Hartono (Pendim0703/mark)

Bagikan

Baca Juga